Latest
Review
Tips & Tutorial
Kandungan
Tipe Kulit
Permasalahan Kulit
Lifestyle
Shop
Tips & Tutorial
Tipe Kulit
Permasalahan Kulit

Lifestyle
Heboh BTS Hadir di Jakarta, Beginilah Keunikan Army Indonesia dan Antusiasme Mereka!
By Alisa Kintan Giovani
20 Jan 2026
Heboh BTS Hadir di Jakarta, Beginilah Keunikan Army Indonesia dan Antusiasme Mereka!

Jakarta resmi jadi ungu! Kabar kembalinya BTS ke tanah air bukan lagi sekadar rumor, dan level antusiasme ARMY Indonesia? It’s on another level. Sejak pengumuman resmi keluar, timeline media sosial praktis nggak berhenti bergetar– semua ramai sama antusiasme para ARMY yang nggak sabar menanti kehadiran 7 member ini di tanggal 26 - 27 Desember nanti.

 

Tapi, apa sih yang bikin ARMY Indonesia selalu spesial di mata dunia (dan mungkin di mata para member BTS sendiri)? Bukan cuma soal jumlahnya yang jutaan, tapi kreativitas dan kekompakan mereka yang selalu bikin geleng-geleng kepala. Yuk, kita intip betapa heboh dan uniknya cara ARMY Indonesia menyambut kembalinya "The Kings" ke Jakarta tahun ini! 



Sudah booking hotel di tanggal kedatangan BTS

 

 

Belum jelas soal venue konser, tapi banyak ARMY yang sudah booking hotel di beberapa tempat strategis. Ada dua tempat yang diyakini bakal jadi arena konser, pilihan pertama di GBK (Gelora Bung Karno) dan kedua di JIS (Jakarta International Stadium). Mengingat konsep konser BTS: 360°, dua venue tersebut dinilai pas, karena areanya yang cukup besar sehingga muat banyak orang.

 

Balik lagi ke soal hotel, effort mereka memang nggak ada lawan sih. Semoga di mana pun venue-nya, konser BTS nanti bisa berjalan dengan aman dan tanpa gangguan ya!

Usia fans yang bermacam-macam

 

 

Sejak debut 12 tahun yang lalu, BTS jadi salah satu boyband Korea Selatan yang fans-nya bejibun alias banyak banget. Saking banyaknya, penggemar mereka juga punya range usia yang bermacam-macam. Mulai dari teenagers, dewasa, sampai yang paling gong: lansia A.K.A nenek berusia sekitar 80 tahun. For context, nih MinBHI attach videonya, super gemesin!

 

(video)

Jasa titip tiket 

Padahal belum ditentukan kapan akan dijual, tapi ARMY sudah mengantisipasi penjualan tiket konser BTS. Desember nanti merupakan momen pertama boyband tersebut menginjakkan kaki di tanah air. MinBHI kebayang banget bakal se-membludak apa demand soal konser mereka. Nah, mengantisipasi ticketing di hari nanti, banyak fans BTS yang sudah membuka jastip war ticket dengan fee yang bervariasi, mulai dari 500 ribu per tiket sampai yang paling mahal 1 jt. Kalau kalian, bakal beli tiket sendiri atau pakai jasa titip, Beautyhaul Squad?

Heboh dress code

 

 

Bukan konser KPOP kalau outfit-nya nggak total. Apalagi ini debut BTS setelah hiatus hampir 3 tahun. Kalau yang MinBHI lihat di X, para ARMY ramai mengusulkan untuk memakai No More Dream Set Costume by BTS. Kalau dilihat sekilas, modelnya simpel dan ada tulisan statement BTS yang terpampang jelas. Warnanya juga nggak macem-macem, just a casual black, cocok dipakai siapapun.

 

Rela jual harta demi beli tiket konser

Hal paling krusial adalah menyiapkan uang untuk beli tiket konser, demi melihat 7 member BTS secara lebih dekat. Lucunya, banyak cara yang dilakukan oleh ARMY demi mendapat uang. Cara paling lucu dan lumayan self sacrifice yang MinBHI temukan adalah, ada beberapa Army yang rela menjual benda milik mereka, salah satunya adalah menjual sapi dan kambing. Duh, ada-ada saja idenya!

 

 

In other words, semoga siapapun yang pengen banget nonton BTS, bisa kesampaian ya! Stay tuned terus di blog Beautyhaul untuk info terupdate soal berita KPOP stars.