Tren Skincare 2025: Skincare, Makeup, dan Parfum yang Bakal Viral Tahun Ini!

By Alisa Kintan Giovani
30 Jan 2025
tren skincare 2025

Tren kecantikan selalu berganti seiring berjalannya waktu. Jika tahun lalu dunia kecantikan dimanjakan dengan perawatan wajah yang minimalis dan berfokus ingredients yang simple serta sensitive skin friendly, misalnya Retinal sampai Centella Asiatica, kira-kira seperti apa tren skincare yang akan mendominasi tahun 2025 ini? Sini, MinBHI kasih bocorannya!

 

1. Overnight Masks

Pinterest

 

Siapa yang gak mau wajah lebih bouncy dan supple saat bangun tidur? MinBHI juga mau! Nah, ada satu produk skincare yang disebut-sebut bakal big di tahun 2025, yaitu overnight mask! Jadi, masker wajah ini saat dibuka dari kemasan memiliki warna putih. Nantinya, lembaran masker ditaruh ke wajah dan didiamkan semalaman. Di pagi hari, masker akan berubah warna menjadi transparan.

 

Kenapa masker ini bisa bikin kulit ekstra lembap serta bouncy? Karena terdapat kandungan Collagen yang terkenal sebagai ingredients terbaik dalam menjaga elastisitas kulit! Kolagen juga salah satu core yang membantu kulit terlihat terus awet muda dan minim tanda penuaan.

 

2. Serum Jarum

 

Pernah cobain treatment microneedling? Teknik perawatan wajah yang dapat merangsang produksi kolagen dan elastin dengan menusukkan jarum ke kulit. Tapi, untuk melakukan treatment tersebut kalian perlu datang ke klinik kecantikan. Beruntungnya, sekarang ada serum jarum yang fungsinya hampir mirip dengan benefit dari microneedling, yaitu Biospicule Serum.

 

Produk ini dikenal juga dengan sebutan needle serum karena memberikan efek cekat-cekit pada kulit saat pemakaian. Hal ini terjadi karena produk bekerja dengan cara menembus bagian kulit terdalam, sehingga kulit bisa menerima benefit kandungan skincare lainnya secara maksimal. 

 

Untuk kalian yang mau coba serum jarum, Somethinc punya lho! Ada dua jenis Biospicule Serum, yaitu versi advanced dan mild. Lihat di sini!

 

3. Niche Local Perfumes

Instagram Unke Naru

 

Sekarang makin gampang cari parfum lokal yang kualitasnya OK. Nah, tahun 2024 kemarin banyak sekali public figure yang mengeluarkan parfum, seperti Nicholas Saputra dengan Unke Naru, Chelsea Islan dengan Islan Fragrance sampai influencer ibukota seperti Eatandtreats yang juga mengeluarkan Hindsights.

 

Niche perfumes merupakan sebutan untuk merek parfum yang diproduksi secara terbatas dengan price range yang menyasar target middle hingga upper class. Dari segi aroma, beberapa merek niche parfum juga menggunakan aroma yang agak berbeda dari kebanyakan produk lainnya. Ini yang menjadikan mereka lebih eksklusif.

 

4. Makeup Bertekstur Unik

Pinterest

 

Selain makeup dengan konsistensi powder atau liquid, you’ll see more of textures in 2025! Akhir tahun 2024, beberapa brand makeup mengeluarkan produk riasan wajah dengan tekstur unik: Mulai dari blush bertekstur jelly, lip tint bertekstur velvet dengan finish melembapkan, balm highlighter, sampai tinted lip balm yang dikemas dengan aplikator unik. 

 

Aside from those mentioned above, masih banyak produk beauties lainnya yang bakal hadir dengan tekstur unik. Contoh beauties menarik yang menurut MinBHI bakal hype banget adalah cooling pad yang dikemas dalam botol spray. Once it’s out, cairan spray yang berbentuk air akan berubah menjadi pad atau kapas. Pad ini lah yang digunakan untuk mengompres wajahmu. Ringkes ya!

 

5. Peptide

Pinterest

 

Since everyone has been talking about hydration, 2025 bakal dipenuhi sama skincare yang kandungannya juara dalam melembapkan kulit! Peptide dinilai akan jadi kandungan yang hype di 2025, karena gak cuma bisa dipakai di dalam skincare seperti pelembap sampai serum tapi kandungan tersebut juga bisa ditemukan di dalam lip balm lho! 

 

Banyak juga produk skincare yang memakai Peptide sebagai hero ingredients nya, kalian bisa lihat di sini!



Beautyhaul Squad, nantikan artikel seputar tren beauty lainnya di blog Beautyhaul!

 

My Account
Sign In / Register
Back
Customer Care
Back
About Us
Back
Blog
Back
Tips & Tutorial
Back
Tipe Kulit
Back
Permasalahan Kulit
Back
CATEGORIES
Back
CONCERN
Back
BRAND
Back
MAKEUP
Back
SKINCARE
Back
HAIRCARE
Back
BATH & BODY
Back
ACCESSORIES
Back
FRAGRANCE
Back
OTHERS
Back
FACE
Back
EYEBROWS
Back
EYES
Back
LIPS
Back
CLEANSER
Back
MOISTURIZER
Back
TREATMENT
Back
SUN CARE
Back
SHAMPOO
Back
HAIR TREATMENT
Back
HAIR STYLING
Back
HAIR TOOLS
Back
CLEANSER
Back
BODY CARE
Back
NAILS
Back
OTHERS
Back
MAKEUP BRUSH
Back
MAKEUP TOOLS
Back
ORGANIZERS
Back
MANICURE & PEDICURE
Back
FACIAL
Back
FRAGRANCE
Back
OTHER FRAGRANCE
Back
GWP
Back
OTHERS
No Items



I am empty :(

Looks like you haven’t added anything to your cart yet

Subtotal
Rp 0
Checkout Start Shopping